Wabup Mempawah Tutup Kejuaraan Bola Voli Antar Desa Zona I 2025
Mempawah, MC - Wakil
Bupati Mempawah, Juli Suryadi menutup kejuaraan Bola Voli antar desa/kelurahan
Zona 1, Senin (4/7/2025) malam di lapangan basket gelora Kecamatan Mempawah
Hilir.
Dalam kesempatan tersebut, Juli menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya
kepada seluruh panitia, para pelatih, dan para atlet yang telah menunjukan
permainan terbaiknya.
“Kejuaraan ini menunjukan semangat juang, sportifitas dan kekeluargaan serta
besarnya potensi olahraga di Kabupaten Mempawah,” ujarnya.
“Mari kita jadikan kejuaraan ini sebagai langkah awal untuk membina dan
mengembangkan potensi olahraga bola voli di daerah kita. Semoga kedepannya akan
lahir atlet-atlet berprestasi yang akan mengharumkan Kabupaten Mempawah di
kancah nasional,” harapnya.
Daftar Juara Pordezon I Tahun 2025
Kategori Putra
Juara 1 Tim Sungai Kunyit Laut
Juara 2 Tim Desa Peniti Dalam II
Kategori Putri
Juara 1 Tim MJ 030, Kelurahan Terusan
Juara 2 Tim Sejegi A, Desa Sejegi
Juara 3 Tim Mendalok, Desa Mendalok
Juara 4 Tim Pelangi, Keluarahan Tengah
Turut hadir Sekda Ismail, Ketua , Wakil Ketua DPRD, Forkopimda, Kepala OPD, Camat, Kepala Desa/lurah serta tamu undangan
