Pimpin Apel Gabungan Awal Tahun, Bupati Erlina Tegaskan Reformasi Birokrasi dan Disiplin ASN
Mempawah, MC - Bupati Mempawah, Erlina, memimpin apel gabungan perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah, Senin (5/1/2025), di halaman Kantor Bupati Mempawah. Apel gabungan tersebut menjadi agenda awal tahun yang sarat pesan strategis bagi seluruh aparatur sipil negara (ASN).
Dalam sambutannya, Erlina menegaskan bahwa apel gabungan di awal tahun bukan sekadar rutinitas seremonial, melainkan momentum penting untuk melakukan refleksi terhadap kinerja yang telah dicapai sepanjang tahun 2025, sekaligus memperkuat komitmen bersama dalam menjalankan agenda pembangunan daerah.
“Tahun 2025 merupakan kelanjutan dari agenda besar pembangunan daerah dan penguatan reformasi birokrasi. Oleh karena itu, seluruh ASN Kabupaten Mempawah harus memiliki kesamaan visi, semangat, dan langkah dalam mewujudkan birokrasi yang bersih, efektif, melayani, serta berorientasi pada hasil,” ujar Erlina.
Ia menekankan pentingnya meninggalkan pola kerja lama yang dinilai lamban, tidak responsif, dan berbelit-belit. ASN, menurutnya, harus bertransformasi menuju birokrasi yang adaptif, inovatif, dan akuntabel sesuai tuntutan zaman.
Lebih lanjut, Erlina meminta seluruh pimpinan perangkat daerah untuk berperan sebagai agen perubahan. Upaya penataan kelembagaan, penyederhanaan proses kerja, serta peningkatan kualitas sumber daya manusia ASN harus dilakukan secara berkelanjutan.
Selain reformasi birokrasi, Erlina juga menyoroti kedisiplinan ASN sebagai fondasi utama keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan. Ia menegaskan pentingnya kepatuhan terhadap jam kerja, ketentuan kehadiran, serta etika dan perilaku sebagai aparatur negara.
“ASN harus menjadi teladan di tengah masyarakat, baik dalam sikap, tutur kata, maupun dalam pelaksanaan tugas. Hindari perilaku yang mencederai kepercayaan publik, seperti penyalahgunaan wewenang, rendahnya tanggung jawab, dan kurangnya komitmen terhadap tugas,” tegasnya.
Erlina juga meminta ASN, khususnya yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik. Pelayanan harus diberikan secara cepat, mudah, transparan, dan berkeadilan dengan memanfaatkan teknologi informasi dan sistem digital.
“Jadikan inovasi pelayanan sebagai budaya kerja. Dengarkan aspirasi dan keluhan masyarakat, lalu tindak lanjuti secara serius sebagai bahan perbaikan berkelanjutan,” pesannya.
Menutup sambutannya, Erlina optimistis seluruh ASN Kabupaten Mempawah mampu memberikan kontribusi terbaik bagi daerah. “Dengan kerja keras, kebersamaan, dan komitmen yang kuat, saya yakin ASN Kabupaten Mempawah dapat mendorong kemajuan daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya.
