Pemkab Mempawah Siap Dukung Percepatan Operasional Pelabuhan Kijing

Mempawah, MC - Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail mendampingi kunjungan kerja Direktur Kerjasama Internasional Kepabeanan dan Cukai Kementerian Keuangan Republik Indonesia, Anita Iskandar Senin (14/10/2024) di ruang rapat PT. Pelindo Cabang Pontianak di Pelabuhan Internasional Kijing.

Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Kanwil Bea Cukai Kalimantan Barat Imik Eko, Kantah Kabupaten Mempawah Marihot Gultom, para kepala OPD terkait serta pihak terkait lainnya.

Ismail dalam kesempatan tersebut mengatakan, bahwa Pemkab Mempawah berkomitmen untuk mendukung keberadaan Proyek Strategis Nasional (PSN), sehingga memerlukan sinergitas untuk memanfaatkan keberadaan PSN secara maksimal.

Dengan kegiatan ini, kata Ismail diharapkan dapat menjadi loncatan percepatan pemanfaatan berbagai peluang yang ada dengan keberadaan Pelabuhan Kijing.

Ismail menyampaikan, parameter pendukung ialah bahwa pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Mempawah tertinggi di Provinsi Kalimantan Barat dampak keberadaan dua PSN, namun hal tersebut tidak berdampak kepada angka pengganguran dan kemiskinan.

Sehingga, menjadi permasalahan bersama agar keberadaan PSN ini dapat diiringi dengan penurunan angka kemiskinan dan pengganguran serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Dengan keberadaan dua PSN ini perlu upaya konkrit yang yang lebih optimal setelah 2 tahun beroperasinya Pelabuhan Kijing,” tegas Ismail.

Lebih dari itu, katanya kunjungan Presiden Republik Indonesia beberapa waktu lalu, dirinya telah menyampaikan atensi bahwa keberadaan Pelindo belum optimal, sehingga perlu dukungan infrastruktur pelabuhan dilengkapi sehingga akan berdampak pada peningkatan kesejahteraan dan menekan angka pengangguran.

Pemerintah Kabupaten Mempawah, kata Ismail memastikan kepada investor dengan keberadaan RTRW yang telah ditetapkan dengan Peraturan Bupati dengan wilayah industri dan wilayah pemukiman yang telah terintegrasi OSS/RBA, sehingga memudahkan berbagai proses izin yang diperlukan.

"Ini tentunya menjadi ruang untuk berkolaborasi dengan Pemkab Mempawah yang siap mendukung percepatan operasi secara maksimal Pelabuhan Kijing," pungkasnya.